TKK 202118 PRINSIP TEKNIK KIMIA LANJUT
Mata kuliah prinsip teknik kimia lanjut merupakan kelanjutan dari mata kuliah prinsip teknik kimia dasar yang mempelajari tentang penyusunan dan penyelesaian persamaan-persamaan neraca panas simultan dengan neraca massa suatu sistem closed dan open (tanpa reaksi dan dengan reaksi kimia, tanpa dan dengan perubahan fase, isotermis dan adiabatis, batch dan kontinyu, steady state), satu dan beberapa peralatan. Materi yang dipelajari pada mata kuliah meliputi hukum pertama termodinamika (Hukum kekekalan energy); Energi potensial dan kinetik, energi dakhil (internal energy); Neraca energi pada sistem tertutup dan terbuka; Neraca energy tanpa reaksi satu peralatan dan beberapa peralatan; Kapasitas panas dan panas sensibel; Neraca panas pada sistem satu fase, neraca panas dengan perubahan fase; Panas laten, panas penguapan, panas pengembunan, panas pelarutan, panas pengenceran, panas kristalisasi, panas solidifikasi/pembekuan; Neraca panas dengan reaksi; Panas reaksi pembentukan standar, panas reaksi pada suhu tertentu/reaksi isotermis, panas reaksi pada reaktor adiabatik, panas pembakaran/combustion; Neraca panas simultan dengan neraca massa: cooling tower, flash distillation/flashing, absorbsion, stripping, drying, wetting, humidification.