GBI 320217 Botani Tumbuhan Berpembuluh
Mata kuliah ini mempelajari tentang keanekaragaman tumbuhan berpembuluh daerah tropik dan klasifikasinya. Pandangan, pemahaman, dan kemampuan mengemukakan alasan para mahasiswa dikembangkan melalui penjelasan, diskusi, presentasi, pengamatan, interpretasi, praktikum laboratorium dan praktikum lapangan serta tugas-tugas (membaca referensi, mengkoleksi dan mengawetkan tumbuhan, menggambar dan membuat foto bagian-bagian tumbuhan, serta membaca artikel ilmiah dan menulis laporan ilmiah) mengenai karateristik morfologi, anatomi dan reproduksi, manfaat tumbuhan berpembuluh serta klasifikasi, identifikasi, dan nomenklatur tumbuhan berpembuluh secara logis.