2122-02-PIT5024 BIOLOGI DAN PRODUKSI ENTOMOPATOGEN
Pengertian dan ruang lingkup patologi serangga, uraian organisme penyebab penyakit pada serangga (bakteri, virus, cendawan, nematoda, protozoa, dan ricketsia) yang meliputi penggolongan, proses infeksi dan gejalanya, dasar-dasar epizootiologi penyakit serangga, contoh aplikasi pengendalian hama dengan insektisida mikroba.Teknik eksplorasi, isolasi, seleksi, produksi masal, formulasi entomopatogen, uji efikasi pada skala laboratorium dan lapangan, dan kendali mutu patogen serangga, serta pendaftaran biopestisida berbahan aktif entomopatogen. Kajian juga mencakup metode meningkatkan efikasi dan daya simpan formulasi entomopatogen. |
2122-02-PIT5021 PRODUKSI DAN FORMULASI MIKROBA ANTAGONIS
Membahas
pengembangan mikroba antagonis sebagai agens pengendali patogen tanaman yang
mencakup kegiatan eksplorasi, isolasi kandidat antagonis isolat tunggal unggul dan
ekstraksi komunitas mikroba fungsional, beragam metode cepat seleksi in
vitro dan seleksi in planta, pengujian efikasi lapangan, pembiakan
massal isolat tunggul unggul atau komunitas mikroba fungsional, formulasi
padat, cair atau formulasi metabolit, dan pendaftaran biopestisida berbahan
aktif mikroba antagonis. Kuliah ini juga mencakup metode uji cepat kandungan
dan efikasi formulasi mikroba antagonis dan metode untuk meningkatkan efikasi
dan perlama masa simpan.
2122-02-PIT5205 POTOGENESIS TUMBUHAN DAN RESPON INANG
Membahas perubahan-perubahan fisiologi dan struktur
tumbuhan yang terjadi selama patogenesis, mencakup fase awal patogenesis,
mekanisme serangan patogen, respon inang terhadap patogen, genetika
molekuler dalam
patogenesis tumbuhan, dan mekanisme resistensi inang terhadap patogen. Mata kuliah ini juga membahas
proses-proses yang terjadi selama patogenesis tumbuhan mencakup
proses pra-penetrasi sebagai fase awal patogenesis, mekanisme serangan
patogen melalui enzim, toksin dan zat pengatur tumbuh, sistem penghantar
signal dalam interaksi inang parasit, perubahan struktur dan fungsi sel tanaman
dalam interaksi inang parasit. Perubahan bioenergi: proses penangkapan
dan penggunaan energi oleh tanaman, perubahan proses fisiologis (fotosintesis,
respirasi) yang terjadi pada kondisi patologis.
2122-02-PIT5204 FISIOLOGI SERANGGA
Membahas kaitan antara struktur dan fungsi; berbagai aktivitas pada tingkat organisme,
organ, dan sel; homeostasis, hubungan
dan koordinasi sistem dalam tubuh serangga dan lingkungan; sistem pernafasan,
sistem pencernaan, sistem eksresi, sistem peredaran darah, sistem syaraf dan
indera dan
tingkah laku, sistem
otot
lokomosi dan terbang, serta sistem endokrin. Mata kuliah ini juga membahas nutrisi dan
metabolisme, pertumbuhan, sistem reproduksi serangga dan faktor pengontrol
fertilisasi dan fekunditi, hibernasi dan diapause.
2122-02-PIT5015 PRODUKSI TANAMAN DI LAHAN RAWA
Mata kuliah ini membahas tentang sistem dan pola
pengembangan lahan rawa termasuk
berbagai tipe lahan rawa lebak dan rawa pasang surut serta termasuk rawa
bergambut untuk
menghasilkan produksi tanaman secara ekonomis dan berkelanjutan. Selanjutnya juga dibahas tentang faktor
penghambat pertumbuhan dan hasil berbagai komoditi pertanian penting di lahan
rawa dan teknik-teknik budidaya tanaman di lahan rawa.
Kajian juga mencakup strategi dan metode peningkatan produksi tanaman di lahan
rawa.
2122-02-PIT5203 MINERAL NUTRISI TANAMAN LANJUT
Membahas interaksi antara hara dan pertumbuhan
tanaman. Secara spesifik dibahas tentang
mekanisme dan faktor-faktor yang mempengaruhi laju gerak hara di dalam tanah
dan tanaman serta pemanfaatannya oleh tanaman.
Angkutan hara menembus membran, transpot aktif dan pasif, hubungan
kation dan anion, angkutan jarak dekat dan jarak jauh akan dibahas secara
mendalam. Secara ringkas akan dibahas
tentang rizosfir dan hubungannya dengan hara tanaman. Aspek adaptasi tanaman terhadap cekaman hara
akan dibahas secara mendalam.
2122-02-PIT5202 AGROKLIMATOLOGI LANJUT
Membahas secara mendalam proses-proses iklim dan cuaca
yang mempengaruhi sistem dan pola tanam untuk berbagai komoditi tanaman
penting, hubungan faktor-faktor lingkungan yang menjadi pembatas pertumbuhan
dan hasil tanaman dan upaya pengaturan iklim mikro untuk mencapai produksi
optimal tanaman.
Bahasan mencakup klasifikasi iklim di dunia dan Indonesia, interaksi iklim dan
pertanian, pengaruh cura hujan, suhu dan peningkatan level CO2 atmosfer dengan
produksi tanaman, pengaruh perubahan iklim, pemanfaatan informasi iklim untuk
budidaya tanaman, serta perspestif dan peranan prakiraan iklim.
2122-02-PIT5201 METODOLOGI PENELITIAN DAN PENYAJIAN ILMIAH
Pemantapan penguasaan bahasa tulis; batasan penelitian
ilmiah; metode ilmiah; etika ilmiah dan pencegahan plagiasi; syarat
peneliti dan kriteria tentang penelitian yang baik; pencarian sumber dana
penelitian; pencarian masalah/topik penelitian; perumusan masalah;
perumusan hipotesis; format penulisan; penelusuran dan
perujukan pustaka; Ragam
bentuk, kriteria, ranking, dan teknik memilih jurnal ilmiah nasional dan
internasional. Teknik menulis artikel hasil penelitian menggunakan bahasa
internasional (Bahasa Inggris). Memahami format penulisan dan instruction to
the author(s). Teknik penulisan Introduction, Methods, Results, Discussion,
Acknowledgments, References, Abstract. Teknik menyiapkan tabel, ilustrasi dan
photo. Metode online Submission, cover letter dan review process, teknik
penyajian lisan (OHP, slide, video, proyektor, LCD); pembuatan poster
ilmiah.